Featured post

Cara Daftar Linktree Gratis, Buat Tapilan Bio Semakin Menarik

Breaking News

Mengenal Sejarah Imlek

 



Imlek merupakan tahun baru Cina yang dirayakan dengan tradisi unik oleh seluruh umat tionghoa didunia,perayaan imlek dimulai pada hari pertama bulan pertama penanggalan Cina dan diakhiri dengan perayaan Cap Go Meh pada tanggal lima belas.

Perayaan imlek diperkirakan sudah ada sejak 3.500 tahun yang lalu pada masa Dinasti Shang,sementara pada masa Dinasti Qin tanggal perayaan imlek belum tentu,sedangkan pada masa Dinasti Han perayaan imlek ditentukan pada bulan ke-1 kalender Cina.

Dalam sejarahnya perayaan imlek merupakan ungkapan syukur untuk penghormatan dewa dan leluhur dalam menyambut datangnya musim semi,yang dimanfaatkan oleh petani Cina untuk mulai bercocok tanam kembali

Perayaan imlek indentik dengan warna merah,lampion,angpao dan barongsai.

Warna merah sendiri dipercaya masyarakat Cina sebagai pembawa keberuntungan dan pengusir roh jahat,warna merah sudah digunakan secara turun temurun selama ribuan tahun lalu oleh masyarakat Cina.

Sedangkan lampion atau lentera khas Cina merupaka dekorasi yang menjadi tradisi unik dan menarik yang selalu ada dalam peringatan imlek

Sedangkan angpao adalah hadiah uang yang dimasukkan kedalam amplop merah yang diberikan kepada keluarga bahkan orang terdekat dalam beberapa perayaan,acara atau festival penting terutama saat imlek 

Selain warna merah,lampion dan angpao terdapat barongsai yang merupakan tarian tradisional Cina yang dilambangkan dengan singa yang mewakili kegembiraan dan kebahagiaan yang dipercya membawa keberuntungan dan kemakmuran ditahun mendatang,

Perayaan imlek pada tahun ini jatuh pada tanggal 1 Februari tahun 2022,perayaan imlek di era sekarang dapat dirayakan dengan meriah tanpa sembunyi-sembunyi berbeda dengan era kepemimpinan Presiden Soeharto

Pada tahun 1967,Presiden Soeharto mengeluarka intruksi tentang pembatasan Agama,Kepercayaan dan Adat Istiadat Cina yang menyebabkan perayaan pesta Agama dan adat istiadat Cina harus dilakukan didalam lingkungan keluarga.

Baru ketika masa pemerintahan Gus Dur perayaan imlek dapat dilaksanakan kembali dan digelar secara bebas.


0 Komentar

© Copyright 2022 - RUMUS DIGITAL